Qurban adalah salah satu bentuk Ibadah umat islam yang mengajarkan kepada pemeluknya untuk selalu ingat kepada sesama sehingga jurang pemisah antara yang kaya dan yang kurang mampu tidak ada.
SD Universal Ananda dan Yayasan Putra Ananda bekerja sama kepada orang tua murid mengajarkan kepada anak didik kami untuk berlatih menyisakan sedikit uang sakunya untuk membantu orang-orang yang membutuhkan di sekitar sekolah maupun yayasan dengan cara dibelikan hewan qurban untuk dibagikan kepada mereka. alhamdulillah karena kepedulian bersama antara Sekolah, Yayasan dan Orang tua siswa, kegiatan tersebut dapat terlaksana. tak lupa kami mengucapkan banyak terima kasih kepada semua puhak yang sudah membantu semoga amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT. Amien